Matakatolik.Com - Sidang Umum Biasa ke XV Sinode para Uskup tentang orang muda baru saja selesai. Acara tersebut berlangsung pada 3 Oktober hingga 30 Oktober 2018 lalu.
Sebagaimana diketahui ada tiga wakil dari Konferensi Waligereja Indonesia dalam sinode tersebut.
Ketiga orang tersebut adalah Ketua Komisi Kepemudaan KWI, Mgr. Pius Riana Prabdi, Mgr. Adrianus Sunarko OFM serta Anastasia Indrawan (wakil OMK sebagai Auditor).
Dalam sidang tersebut, para bapa Uskup merekomendasikan sebuah surat untuk orang muda di dunia.
Surat ini menjadi bagian akhir dari laporan Mgr. Pius Riana Prabdi dan Mgr. Adrianus Sunarko, OFM yang disajikan di depan sidang Sinodal KWI 2018 pada Kamis (8/11/2018), di PPKB, Bandung.
Berikut adalah isi surat tersebut.
Kepadamu, orang-orang muda di seluruh dunia, kami para Bapa Sinode ingin menyampaikan kepada kalian segala harapan, kepercayaan dan penghiburan.
Pada hari-hari ini kami berkumpul untuk mendengarkan suara Yesus, "Sang Kristus yang selamanya muda", dan kami mengenali di dalam Dia.
Suara kalian yang begitu banyak, luapan kegembiraan kalian, keluh kesah, dan keheningan kalian.
Kami memahami pencarian batin kalian, semua sukacita dan harapan, rasa sakit dan penderitaan yang menjadi kegelisahan kalian.
Kami sekarang ingin kalian mendengarkan pesan dari kami: kami ingin menjadi kaki tangan bagi sukacita kalian agar harapan kalian dapat berubah menjadi cita-cita.
Kami yakin bahwa kalian akan siap untuk berkomitmen dengan gairah kalian untuk hidup sampai impian kalian menjadi kenyataan dalam kehidupan kalian dan sejarah manusia.
Kelemahan kami jangan sampai menggoyahkan kalian. Kelemahan dan dosa kami tidak boleh menjadi halangan bagi keyakinan kalian.
Gereja adalah bunda kalian; Dia tidak mengabaikan kalian. Dia siap untuk mendampingi kalian melalui jalan-jalan yang baru, melalui jalan yang tinggi di mana sang Roh bertiup lebih kuat, menghapus kabut ketidakpedulian, kedangkalan, dan keputusasaan.
Ketika dunia ini, yang begitu dicintai Allah sampai Ia memberikan Putera-Nya Yesus, hanya peduli kepada benda-benda, kepada kesuksesan semu, kepada kenikmatan dan menindas yang lemah.
Kalian membantu dunia untuk bangkit sekali lagi dan mengarahkan pandangannya kepada kasih, keindahan, kebenaran dan keadilan.
Selama satu bulan kami telah berjalan bersama-sama dengan beberapa dari kalian dan dengan banyak lainnya yang terhubungkan dengan kami melalui doa dan kasih.
Sekarang kami ingin melanjutkan perjalanan ini di setiap belahan dunia ke mana Tuhan Yesus telah mengutus kami sebagai para murid misionaris.
Gereja dan dunia sangat membutuhkan semangat kalian.
Jadikan mereka yang paling rapuh, yang miskin, mereka yang terluka oleh kehidupan ini sebagai teman seperjalanan kalian dalam kehidupan ini.
Kalian adalah masa kini. Jadilah masa depan yang lebih cerah.
Roma, 28 Oktober 2018.
Matakatolik
Mata Katolik
Popular Readers
-
Matakatolik.com- Presiden Jokowi memberi ucapan selamat hari perayaan Jumat Agung kepada seluruh umat Kristiani di Indonesia. Ucapan Pr...
-
Matakatolik.com- Saudara sekalian yang terkasih, selamat merayakan tri hari suci paskah. Tri hari suci: Kamis Putih, Jumat Agung dan Sa...
-
Matakatolik.com -Yohanes Bayu Samudro dilantik menjadi Dirjen Bimas Katolik oleh Menteri Agama Fachrul Razi di Jakarta, Senin 10 Agustus 20...
-
Matakatolik.Com – Cintaku kepada Katolik memuncak dalam misa pernikahan. “Pada saat itu, saya benar-benar jatuh cinta dengan Katolik,”...
-
Matakatolik.com -Umat katolik akan merayakan Hari Rabu Abu, 6 Maret 2019. Perayaan Rabu Abu merupakan rangkaian dan proses menuju hari ra...
-
Matakatolik.com- Liturgi mengatur beberapa warna khusus untuk liturgi selama pekan suci. Adapun warna liturgi tersebut, yaitu: ...
-
Matakatolik.com- Organisasi Katolik Vox Populi Institute Indonesia kembali menggelar diskusi politik seri XVIII yang bertajuk Memburu T...
-
Matakatolik.com- Dewan Pimpinan Nasional (DPN) Vox Point Indonesia mengecam keras tindakan pembunuhan satu keluarga di Desa Lembatongoa, K...

Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar