Headline News

Vox Point Indonesia Gelar Misa Awal Tahun



Matakatolik.com - Dewan Pimpinan Nasional (DPN) Vox Point Indonesia menggelar Misa Awal Tahun 2025, dipimpin RD. Yohanes K. Jeharut, (Sekretaris Eksekutif Komisi Kerawam KWI) dan Rm. Hendrik Maku, SVD (Pastor Moderator Vox Point Indonesia Banten). 


Perayaan Ekaristi dengan tema: "Jadilah Pembawa Harapan"


ini berlangsung di Kediaman Kel. Alm. Raden Gondulphus Doeriat (politikus Partai Katolik Indonesia) Jl. Borobudur No. 1 A, Pegangsaan, Menteng, Jakarta Pusat, Sabtu, 25 Januari 2025.

 

Ketua Umum Vox Point Indonesia, Yohanes Handojo Budhisedjati, mengatakan Perayaan Ekaristi ini menjadi rutinitas tahunan.


Bermaksud untuk mengajak para Voxian agar bersyukur atas segala berkat, rahmat dan penyertaan Tuhan selama tahun 2024 yang telah berlalu. 


"Dan diawal tahun 2025 kita memulai dengan memohon penyertaan Tuhan agar semua urusan pekerjaan organisasi selama satu tahun ke depan berjalan aman dan lancar," ujar Handojo. 


Handojo juga mengajak semua pengurus DPN Vox Point Indonesia agar semakin terlibat dan aktif dalam menjalankan tugas dan tanggung jawab sebagai fungsionaris yang telah diberikan mandat oleh Ketua Umum. 


"Tahun baru harus ada semangat baru. Harus ada energi baru untuk mewujudkan kerja-kerja organisasi ke depan. Karena organisasi ini semakin besar dan tentu membutuhkan keterlibatan dan kontribusi nyata dari pengurus. Untuk itu, saya mengajak, kita harus terus berkarya. Terus terlibat dalam karya-karya kecil yang mudah-mudahan bisa berdampak bagi Gereja, Bangsa dan Negara Indonesia," ucap Handojo. 


Pada kesempatan tersebut Handojo juga menyampaikan beberapa program yang sukses dilakukan selama ini. Salah satunya di tahun 2024 melahirkan organisasi Forum Masyarakat Indonesia Emas (FORMAS). 


FORMAS adalah organisasi yang didirikan untuk mendukung dan mengawal program kerja pemerintahan Prabowo -Gibran. Organisasi ini sudah diikuti 56 organisasi dari berbagai latar belakang profesi dari seluruh Indonesia. 


FORMAS dibentuk pada 18 Mei 2024. Adik kandung Presiden Prabowo, Hashim Djojohadikusumo, sebagai Ketua Dewan Pembina FORMAS. 


"Kita bersyukur bisa membentuk FORMAS yang dalam karya-karyanya mendukung dan mengawal program kerja Bapak Presiden Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka. Saya mengajak semua para Voxian juga ikut terlibat dan mendukung karya FORMAS," tegas Handojo.


Sementara Ketua Panitia, Grace Siahaan Njo, menyampaikan terima kasih atas kehadiran Voxian. Ia optimis kehadiran para Voxian dalam Misa Awal Tahun ini akan berdampak pada spirit pelayanan yang semakin meningkat dan selalu menjadi Pembawa Harapan, sejalan dengan tema Misa Awal Tahun 2025.


"Kami ucapkan terima kasih atas partisipasi dan kehadiran para Voxian. Semoga dengan partisipasi dan kehadiran Bapak dan Ibu, akan semakin semangat dan terlibat aktif lagi dalam menjalankan kerja-kerja organisasi ke depan," pungkas Grace.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Copyright © 2018 MATA KATOLIK Designed by Templateism.com and Supported by PANDE

Diberdayakan oleh Blogger.
Published by Sahabat KRISTIANI