Mata Katolik
Popular Readers
-
Matakatolik.com- K abar duka datang biara susteran tarekat Fransiskus Misionaris Maria (FMM) yang terletak Jalan Trans Mbay-Maumere. Biara y...
-
Matakatolik.com- Liturgi mengatur beberapa warna khusus untuk liturgi selama pekan suci. Adapun warna liturgi tersebut, yaitu: ...
-
Matakatolik.Com - Organisasi Katolik Vox Populi Institute Indonesia atau Vox Point Indonesia menyelenggarakan diskusi politik Seri 4 sec...
-
Matakatolik.com -Yohanes Bayu Samudro dilantik menjadi Dirjen Bimas Katolik oleh Menteri Agama Fachrul Razi di Jakarta, Senin 10 Agustus 20...
-
Matakatolik.com- Majelis Ulama Indonesia (MUI) Flores Timur, Nusa Tenggara Timur (NTT), menjanjikan akan menyiapkan penginapan alternat...
-
Matakatolik.com - Oktober 2016 lalu, Vatikan mengeluarkan aturan baru yang melarang setiap umat Katolik menyimpan abu dari sisa pemb...
-
Matakatolik.Com – Cintaku kepada Katolik memuncak dalam misa pernikahan. “Pada saat itu, saya benar-benar jatuh cinta dengan Katolik,”...
-
Matakatolik.com -Umat katolik akan merayakan Hari Rabu Abu, 6 Maret 2019. Perayaan Rabu Abu merupakan rangkaian dan proses menuju hari ra...

Vox Point Sulsel Bagikan Sembako Kepada Warga Tiga Paroki
Matakatolik.com-Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Vox Point Indonesia Sulawesi Selatan membagikan sembako kepada warga Katolik di tiga paroki di kota Makassar. Aksi ini sebagai bentuk kepedulian terhadap sesama di tengah wabah virus corona yang melanda bangsa Indonesia.
Kegiatan ini kerja sama DPD Vox Point Indonesia Sulawesi Selatan dengan DPW Vox Point Indonesia Makassar pada Kamis, (9/4).
Ketua DPD Vox Point Indonesia Sulawesi Selatan, Aloysius Dharma Trigno mengatakan kegiatan ini merupakan rangkaian kegiatan sebelumnya yang dilksanakan pada 1-4 April 2020 yang lalu. Yakni membagikan makanan gratis kepada warga.
“Kegiatan ini adalah rangkaian kegiatan sebelumnya untuk memberikan bantuan kepada sesama saudara kita di tengah wabah covid – 19. Ini aksi solidaritas atau aksi kemanusiaan Vox Point Indonesia Sulawesi Selatan dan DPW Makassar untuk meringankan beban yang dialami oleh warga,” kata Dharma Trigno.
Ia menyebut sembako ini dibagikan kepada warga di tiga tempat yang berbeda yaitu daerah Batua Raya Rukun St. Fransiskus Xaverius Paroki St. Paulus Tello, kemudian daerah Pampang Rukun St. Felix, Paroki Kristus Raja Andalas dan daerah Bara-Baraya Rukun St. Yohanes Pembaptis Paroki St. Yoseph Pekerja Gotong-gotong.
Dharma mengungkapkan warga sangat bersyukur dan berterima kasih bantuan dari Vox Point Indonesia di tengah sulitnya ekonomi akibat dampak virus corona.
“Sumbangan diterima dengan gembira oleh para warga Katolik yang berasal dari daerah Manggarai dan Toraja dengan menyampaikan ucapan terima kasih berlimpah,” pungkas Dharma.
Matakatolik
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar